Kediri (Rayonpmiialkindy.com). Kreativitas tak pernah habis dan semangat tak pernah punah. PMII Rayon Al Kindy tetap berkarya dalam balutan acara “Outbound Al-Kindy”. Acara tersebut berlangsung di Desa Puhsarang, Semen, Kediri pada tanggal 23 – 25 Februari 2019. “Be Better Do Together” tema yang diambil dengan tujuan menyampaikan semangat untuk menjadi lebih baik kepada semua peserta. Acara tersebut diikuti oleh seluruh anggota Al-Kindy, baik pengurus maupun anggota baru yang bersinergi dalam menyukseskan acara tersebut. Agenda dimulai sejak Jum’at sore hingga Minggu siang. Di dalamnya berisi rangkaian agenda seperti pematangan materi berupa ANDI (Analisa Diri), PJTD (Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar) dan MOK (Manajemen) Organisasi dan Kepemimipinan) ditambah presentasi materi MAPABA dan outbound pada hari terakhir. ...
Lembaga Pers Rayon (LPR) Al Kindy's Talent in Fantastic (AKTIF) berkomitmen menerapkan Nilai-nilai Dasar Pergerakan (NDP) dalam jurnalistik melalui blog yang dinaungi oleh Rayon Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Al Kindy. Rayon PMII Al Kindy adalah rayon yang berada di Komisariat PMII Sunan Ampel kediri.